<$ $>
Apel Langka Hasil Mutasi
VIVAnews - Sebuah apel langka ditemukan di sebuah lahan pertanian Colaton Raleigh, Devon, Inggris. Diduga hasil mutasi, warna apel itu terbagi tepat setengah hijau dan setengah merah. Morrish, 72, adalah petani yang menanam apel itu mengatakan,"Ini luar biasa. Seperti melihat potongan apel merah dan hijau yang kemudian disatukan," kata dia. Seperti dikutip dari laman Daily Telegraph, kemarin, Morrish bermaksud mengambil beberapa apel untuk saudara iparnya saat dia melihat apel aneh itu. Para ahli di sana yakin kalau apel aneh itu langka hanya ada satu dari jutaan apel. Dalam kondisi apel seperti ini, bagian apel merah biasanya lebih manis dibandingkan sisi yang hijau karena sisi merah diterpa matahari lebih banyak saat tumbuh. John Breach, Direktur British Independent Fruit Growers Association, mengaku belum pernah melihat kasus langka seperti itu. "Ini hasil mutasi yang ekstrim," kata dia. Jim Arbury, pakar buah, mengatakan apel dengan warna tepat setengah merah dan setengah hijau itu mungkin merupakan hasil mutasi genetika yang random. "Ini dikenal sebagai chimera dimana satu dari dua sel pertama tumbuh berbeda." sumber: http://id.news.yahoo.com/viva/20090926/twl-apel-langka-hasil-mutasi-cfafc46.html Labels: Inovasi |
posted by Surono Karti at 10:54 PM
Post a Comment